1Berita, Sleman – Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera mengungkapkan keprihatinannya terhadap rencana beberapa partai politik yang mencalonkan Erina Gudono, menantu Presiden Jokowi, sebagai calon Bupati Sleman dalam Pilkada mendatang.
Meskipun demikian, Mardani menyatakan bahwa PKS tidak menghalangi partai politik lain yang ingin mencalonkan Erina sebagai calon Bupati Sleman.
“Monggo saja kalau ada yang mau ngajuin. Tetapi sayanglah, janganlah kita bikin kultus individu baru, jangan bikin Suharto baru,” kata Mardani di kompleks parlemen, Jakarta, Jumat (15/3).
Erina Sofia Gudono, yang merupakan istri dari Kaesang Pangarep dan menantu Jokowi, sebelumnya telah diusulkan untuk maju dalam Pilkada Sleman 2024 oleh Partai Gerindra Sleman.
Ketua DPC Partai Gerindra Sleman, HR Sukaptana, mengakui adanya wacana tersebut ketika dimintai konfirmasi oleh wartawan.
“Gini mas ceritanya semua itu kan ada wacana-wacana terutama internal (partai) dulu yang diajukan lalu memandang yang lain, kira-kira nanti kalau survei masuk atau tidak. (Erina?) Iya masuk,” ungkap Sukaptana, Sabtu (9/3) lalu.
Sukaptana menjelaskan bahwa wacana untuk mencalonkan istri Ketua Umum PSI sebagai Calon Bupati Sleman merupakan usulan dari internal Gerindra. Salah satu pertimbangannya adalah karena Gerindra membutuhkan sosok kader muda yang energik.
“Dari kami mempertimbangkan nanti kan siapa tau masyarakat oh seperti ini, mungkin dimunculkan kader yang muda, energik gitu,” ujarnya.